PIK-R Remokes Basis Diharapkan Bentengi Remaja dari Perilaku Negatif

Penulis -

Jumat, 10 Mei 2024 - 22:15 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Camat Lubuk Begalung, Andi Amir saat menghadiri peresmian PIK-R Remokes Basis di Sekretariat Yayasan Berkah Amal Salih, Jumat (10/5/2024).

Camat Lubuk Begalung, Andi Amir saat menghadiri peresmian PIK-R Remokes Basis di Sekretariat Yayasan Berkah Amal Salih, Jumat (10/5/2024).

Padang, Javanusa—Di tengah maraknya isu kenakalan remaja, penyalahgunaan narkoba, dan pernikahan dini, Kelurahan Banuaran Nan XX, Kecamatan Lubuk Begalung menghadirkan solusi melalui Pusat Informasi dan Konseling Remaja (PIK-R) Remokes Basis (Remaja Moderen Kreatif-Banuaran Sehat Investasi).

PIK-R Remokes Basis ini diharapkan menjadi wadah bagi para remaja untuk terhindar dari berbagai perilaku negatif dan berkembang menjadi Generasi Berencana (Genre) yang sehat, cerdas, dan ceria.

“PIK-R sangatlah penting, terutama untuk memberikan informasi terkait penyiapan kehidupan berkeluarga bagi remaja. Ini agar wawasan mereka tentang generasi berencana bertambah. Dan sikap kritis juga mampu menghadapi tantangan globalisasi,” ujar Camat Lubuk Begalung, Andi Amir, saat menghadiri peresmian PIK-R Remokes Basis di Sekretariat Yayasan Berkah Amal Salih, Jumat (10/5/2024).

Baca Juga: Camat Andi Amir: Kebersamaan Kunci Sukses Pembangunan

Menurut Camat Andi Amir, PIK-R juga berperan penting dalam upaya pengendalian penduduk dengan mencegah pernikahan usia dini. “Hal ini sejalan dengan tujuan terbangunnya ketahanan keluarga dan keluarga berkualitas. Yang kita harapkan mampu melahirkan generasi berkualitas dan bebas stunting,” tuturnya.

Ia menambahkan, PIK-R adalah suatu wadah kegiatan program Genre yang dikelola dari, oleh, dan untuk remaja. “Di sini, para remaja akan mendapatkan pelayanan informasi dan konseling tentang perencanaan kehidupan berkeluarga, serta berbagai kegiatan penunjang lainnya,” jelasnya. (*/jn01)

Baca Juga :  Kerja Sama Lintas Sektor Kunci Keberhasilan Pelayanan Kesehatan Lansia

Berita Terkait

Sukses Turunkan Kasus Stunting, Bupati Khairunas Raih Penghargaan Nasional Manggala Karya Kencana
Jalan Baru Kampung Kandang Dama Hadir Berkat Program Padat Karya, Warga Ucapkan Terima Kasih Kepada Pj. Wako Padang
Dukung Posyandu SBB Palimo Raih Juara di Penilaian Provinsi
Bebaskan Kota Padang dari Sampah dan TPS Liar
MTQ Luki Ditabuh, Momentum Generasi Muda Semakin Mencintai Al Quran
14 Perempuan Diamankan Satpol PP Padang Tanpa KTP
Prestasi Gemilang: Penyuluh KB Padang Raih Penghargaan Nasional
Nagari Tapi Selo LBU Juara 1 Nasional GKSTTB

Berita Terkait

Senin, 1 Juli 2024 - 12:00 WIB

Sukses Turunkan Kasus Stunting, Bupati Khairunas Raih Penghargaan Nasional Manggala Karya Kencana

Minggu, 30 Juni 2024 - 17:58 WIB

Jalan Baru Kampung Kandang Dama Hadir Berkat Program Padat Karya, Warga Ucapkan Terima Kasih Kepada Pj. Wako Padang

Minggu, 30 Juni 2024 - 17:51 WIB

Dukung Posyandu SBB Palimo Raih Juara di Penilaian Provinsi

Minggu, 30 Juni 2024 - 17:32 WIB

Bebaskan Kota Padang dari Sampah dan TPS Liar

Minggu, 30 Juni 2024 - 13:30 WIB

14 Perempuan Diamankan Satpol PP Padang Tanpa KTP

Sabtu, 29 Juni 2024 - 19:40 WIB

Prestasi Gemilang: Penyuluh KB Padang Raih Penghargaan Nasional

Sabtu, 29 Juni 2024 - 16:42 WIB

Nagari Tapi Selo LBU Juara 1 Nasional GKSTTB

Sabtu, 29 Juni 2024 - 16:32 WIB

Debit Air Sungai Naik, 138 Warga Pabalutan Mengungsi

Berita Terbaru

Pj Wali Kota Padang  Andree Algamar bersama Pj. Ketua TP PKK Kota Padang Ny. Vanni Andree Algamar monitoring Padang Bergoro di Kelurahan Koto Lua, Kecamatan Pauh, Minggu (30/6/2024). (Foto: Prokopim Padang)

News

Bebaskan Kota Padang dari Sampah dan TPS Liar

Minggu, 30 Jun 2024 - 17:32 WIB