Shalat Ied di Kantor Gubernur, Mahyeldi Ajak Masyarakat Bersatu Bangun Ranah Minang

Penulis -

Rabu, 10 April 2024 - 17:29 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Padang, Javanusa—Ribuan jamaah memadati halaman Kantor Gubernur Sumatera Barat (Sumbar) untuk menunaikan Shalat Idul Fitri 1445 H Rabu (10/4/2024).

Tampak hadir Gubernur Sumbar Mahyeldi Ansharullah, Wakil Gubernur Audy Joinaldy, beserta keluarga dan Forkopimda Sumbar.

Suasana khusyuk dan penuh sukacita menyelimuti pelaksanaan Shalat Ied tahun ini.

Dalam sambutannya, Mahyeldi mengucapkan selamat Hari Raya Idul Fitri kepada seluruh masyarakat Sumbar dan mengajak mereka untuk bersatu membangun Ranah Minang.

Baca Juga: Bergerak Cepat, Pemprov Sumbar Tangani Bencana Banjir Lahar Dingin

“Mari jadikan momen Idul Fitri ini sebagai ajang untuk memperkuat silaturahmi dan persatuan antar sesama. Kita satukan tekad untuk membangun Sumbar yang lebih maju dan sejahtera,” ujar Mahyeldi.

Lebih lanjut, Mahyeldi juga mengajak masyarakat untuk meningkatkan ketaqwaan kepada Allah SWT dan selalu menjaga kelestarian alam.

Hal ini penting untuk menghindari terjadinya musibah seperti erupsi Marapi, banjir, dan longsor yang silih berganti melanda Sumbar di akhir tahun 2023 lalu.

“Musibah yang silih berganti ini menjadi bahan evaluasi bagi kita semua. Mari kita jaga alam dengan tidak merusaknya,” imbau Mahyeldi.

Sementara itu, Ketua Peringatan Hari Besar Islam (PHBI) Sumbar, Hansastri melaporkan penetapan 1 Syawal 1445 H tahun ini berdasarkan keputusan Kementerian Agama RI. Umat Islam di Sumbar pun merayakan Idul Fitri pada hari yang sama.

Bertindak selaku Khatib Shalat Ied tahun ini adalah Ustad Irsyad Syafar, Wakil Ketua DPRD Sumbar, dan Imam Shalat yaitu Muhammad Fathoni, Imam Masjid Raya Sumbar.

Shalat Ied di halaman Kantor Gubernur Sumbar menjadi simbol kebersamaan dan persatuan umat Islam di Sumbar.

Momen ini diharapkan dapat membawa semangat baru untuk membangun Ranah Minang yang lebih baik. (*/jn01)

Baca Juga :  Puncak Haji, Hari Ini Seluruh Jemaah Haji Wukuf di Arafah

Berita Terkait

Masjid Raya Sumatera Barat Berganti Nama Jadi Masjid Raya Syekh Ahmad Khatib Al Minangkabawi
25 Siswa Berprestasi di Kota Padang Raih Beasiswa Program Bangsa dari PT Semen Padang
Posyandu Semai Benih Bangsa Palimo Bidik Juara
Sambut Tahun Baru Islam 1446 H, ASN Diminta Berhijrah Lebih Baik 
Investasi Menggeliat, Padang Sambut Pembangunan Pabrik Minyak Goreng Baru
Padang Siap Gelar Pesta Rakyat di HUT ke-355, Kolaborasi Pemko dan KSMR Janjikan Kemeriahan
Perumda AM Padang Gandeng Kejari Demi Hindari Persoalan Hukum
PKL Nakal di Depan UPI Kembali Ditertibkan Satpol PP Padang

Berita Terkait

Jumat, 5 Juli 2024 - 18:57 WIB

Masjid Raya Sumatera Barat Berganti Nama Jadi Masjid Raya Syekh Ahmad Khatib Al Minangkabawi

Jumat, 5 Juli 2024 - 17:16 WIB

25 Siswa Berprestasi di Kota Padang Raih Beasiswa Program Bangsa dari PT Semen Padang

Jumat, 5 Juli 2024 - 17:06 WIB

Posyandu Semai Benih Bangsa Palimo Bidik Juara

Jumat, 5 Juli 2024 - 11:52 WIB

Sambut Tahun Baru Islam 1446 H, ASN Diminta Berhijrah Lebih Baik 

Kamis, 4 Juli 2024 - 10:42 WIB

Padang Siap Gelar Pesta Rakyat di HUT ke-355, Kolaborasi Pemko dan KSMR Janjikan Kemeriahan

Kamis, 4 Juli 2024 - 10:27 WIB

Perumda AM Padang Gandeng Kejari Demi Hindari Persoalan Hukum

Rabu, 3 Juli 2024 - 22:05 WIB

PKL Nakal di Depan UPI Kembali Ditertibkan Satpol PP Padang

Rabu, 3 Juli 2024 - 12:16 WIB

Sosialisasi FKUB, Wujudkan Kota Padang Toleran dan Harmonis

Berita Terbaru

Tim penilai propinsi melakukan penilaian di Posyandu Semai Benih Bangsa Palimo, Jumat (5/7/2024). (Foto: Prokopim Padang)

News

Posyandu Semai Benih Bangsa Palimo Bidik Juara

Jumat, 5 Jul 2024 - 17:06 WIB