312 PSM se-Kota Padang Terima Tali Asih

Penulis -

Rabu, 8 Mei 2024 - 18:30 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Wali Kota Padang, Hendri Septa didampingi Kepala Dinsos Padang Heriza Syafani menyerahkan tali asih kepada PSM se-Kota Padang, Rabu (8/5). (Foto: Prokopim Padang)

Wali Kota Padang, Hendri Septa didampingi Kepala Dinsos Padang Heriza Syafani menyerahkan tali asih kepada PSM se-Kota Padang, Rabu (8/5). (Foto: Prokopim Padang)

Padang, Javanusa—Wali Kota Padang, Hendri Septa menunjukkan komitmennya dalam mendukung peran Pekerja Sosial Masyarakat (PSM) di Kota Padang.

Hal ini dibuktikan dengan penyerahan tali asih periode Maret-April 2024 kepada 312 PSM di Saung Meeting Dinas Pertanian Kota Padang, Rabu (8/5/2024).

“PSM memiliki peran penting dan menjadi kunci sukses dalam pengentasan kemiskinan di Kota Padang,” ungkap Hendri Septa.

Ia pun mengapresiasi kerja keras PSM yang telah berkontribusi dalam menurunkan angka kemiskinan di daerahnya, dari 42,37 ribu jiwa (4,2%) pada tahun 2022 menjadi 41,97 ribu jiwa (4,17%) di tahun 2023.

Baca Juga: DWP Kota Padang Luncurkan Website dan Pelatihan Public Speaking

Sebagai bentuk penghargaan atas dedikasi PSM, Hendri Septa menaikkan tali asih dari Rp 200 ribu per bulan menjadi Rp250 ribu per bulan. Harapannya, dengan kenaikan ini dapat membantu meringankan biaya operasional PSM dalam menjalankan tugasnya.

“Pendataan warga miskin di Kota Padang bukan pekerjaan mudah. Dan kami ingin memberikan perhatian bagi para PSM dengan pemberian tali asih ini setiap bulannya,” jelas Hendri Septa.

Lebih lanjut, Hendri Septa menekankan kemiskinan masih menjadi fokus utama Pemko Padang. Berbagai program, seperti bantuan sosial dan bantuan usaha untuk membantu masyarakat keluar dari garis kemiskinan.

“PSM sebagai perpanjangan tangan pemerintah di lapangan harus bekerja secara profesional. Selain mendata, PSM juga harus menjadi motivator untuk membawa masyarakat keluar dari kemiskinan,” tegas Hendri Septa.

Ia pun optimis dengan kerja sama yang solid antara Pemko Padang dan PSM, angka kemiskinan akan bisa turun di Kota Padang. “Kesuksesan bapak/ibu berbanding lurus dengan menurunnya angka kemiskinan di Kota Padang,” pungkasnya. Turut hadir mendampingi Kepala Dinas Sosial Kota Padang Heriza Syafani. (*/jn01)

Baca Juga :  Rekrutmen PT Hero Supermarket Tbk, Posisi Human Resource Bussiness Partner

Berita Terkait

Catin di Lubeg Dibekali Bimbingan Perkawinan dan Pencegahan Stunting
Sutan Riska Kukuhkan Penyesuaian Masa Jabatan 52 Wali Nagari
IPH Padang Panjang Berfluktuasi Rendah di Akhir Juni 2024
Pasangan Ilegal Diamankan, Mixer Disita! Pemilik Penginapan dan Tempat Hiburan Malam Dipanggil
Sepekan Pemulangan Jemaah, Lebih 50% Penerbangan Garuda Alami Keterlambatan
Peringati HUT Ke-78 Bhayangkara, Pemkab Solsel dan Polres Bersinergi
OJK Sumbar-Pemko Padang Siap Bersinergi, Kembangkan UMKM dan Lindungi Masyarakat dari Kejahatan Jasa Keuangan
Satpol PP Padang Amankan Timbangan Besi Milik Pengepul Barang Bekas di Bypass

Berita Terkait

Selasa, 2 Juli 2024 - 14:27 WIB

Sepekan Pemulangan Jemaah, Lebih 50% Penerbangan Garuda Alami Keterlambatan

Senin, 24 Juni 2024 - 12:30 WIB

Gubernur Mahyeldi Sambut Kepulangan Jemaah Haji Kloter Pertama

Senin, 24 Juni 2024 - 11:41 WIB

Jemaah Haji Kloter I Haji Sumbar Mendarat Selamat di BIM

Minggu, 23 Juni 2024 - 17:57 WIB

Imbau Jemaah Patuhi Jadwal Kepulangan, Kadaker Makkah: Tawaf Wada Sehari Sebelum Pulang

Sabtu, 22 Juni 2024 - 02:07 WIB

Perdana, Jemaah Haji Kloter 1 Embarkasi Surabaya Terbang ke Tanah Air

Jumat, 21 Juni 2024 - 19:35 WIB

Jemaah Gelombang I Mulai Dipulangkan ke Tanah Air

Jumat, 21 Juni 2024 - 15:13 WIB

Jangan Bawa Zamzam di Koper Bagasi Berisiko Kena Denda

Kamis, 20 Juni 2024 - 09:49 WIB

Indonesia Dapat 221 Ribu Kuota Haji 1446 H/2025 M

Berita Terbaru

Pj. Wali Kota Pariaman, Roberia menyerahkan secara sombolis bantuan bola kaki kepada 6 SSB di halaman Balaikota, Selasa (2/7/2024). (Foto: Diskominfo Kota Pariaman)

Olahraga

Liga SSB Semarakkan HUT Ke-22 Kota Pariaman

Rabu, 3 Jul 2024 - 10:55 WIB