Ditutup Bupati Eka Putra, Polres TD VC Juara

Penulis -

Minggu, 31 Desember 2023 - 10:10 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Tanah Datar, Javanusa—Bupati Tanah Datar Eka Putra menutup turnamen Bola Voli Siturah Cup I U-19, di Lapangan Siturah, Nagari III Koto, Kecamatan Rambatan, Sabtu (30/12/2023).

Pada turnamen tersebut, Polres TD Volly Club berhasil keluar sebagai juara I, setelah sebelumnya pada partai final segitiga mampu mengandaskan perlawanan BPC VC dan GMPS VC. Sementara BPC VC harus puas sebagai Runner-up, sedangkan GMPS VC hanya menempati juara III.

Bupati Eka Putra berharap generasi muda menjadikan turnamen Bola Voli Siturah Cup I U-19 ini sebagai wadah untuk menggali potensi diri.

“Alhamdulillah, turnamen bola voli ini telah terselenggara dengan baik. Mudah-mudahan melalui kegiatan ini dapat memotivasi masyarakat, sehingga lahir generasi muda berbakat di bidang olahraga tersebut,” ujar Bupati Eka Putra.

Ia juga mengapresiasi pihak terkait yang telah memprakarsai pelaksanaan turnamen Bola Voli Siturah Cup I U-19 sehingga berjalan sesuai dengan apa yang diharapkan.

“Kita mengucapkan terima kasih dan apresiasi atas segala usaha semua pihak untuk kelancaran kegiatan ini. Dan, kita berharap akan ada kegiatan yang sama di kemudian hari, tentu dengan lebih baik lagi,” tukasnya.

Sementara itu, Wali Nagari III Koto WillyAdha mengatakan selama beberapa tahun belakangan ini, baru sekarang terlaksana pertandingan bola voli di Siturah.

“Lebih kurang selama 35 tahun tidak pernah ada pertandingan bola voli di lapangan Siturah ini dan baru sekarang diadakan turnamen lagi. Tentu ini, sebagai bentuk semangat masyarakat akan terlaksananya kegiatan tersebut,” ujar Willy.

Ia pun mengucapkan terima kasih kepada pemerintah daerah yang mendukung pembangunan di Jorong Siturah khusunya, Nagari III Koto umumnya.

“Ada beberapa pembangunan di Nagari III Koto, salah satunya perbaikan jalan di Jorong Siturah, dari Sawah Biduak menuju Aua Sarumpun, jalannya pun sudah dimanfaatkan masyarakat. Untuk itu, kami ucapkan terima kasih,” ujarnya. (*/jn04)

Baca Juga :  Kemacetan Kelok Hantu Mengular, Kapolres turun Langsung Atur Lalu Lintas

Berita Terkait

Catin di Lubeg Dibekali Bimbingan Perkawinan dan Pencegahan Stunting
Sutan Riska Kukuhkan Penyesuaian Masa Jabatan 52 Wali Nagari
IPH Padang Panjang Berfluktuasi Rendah di Akhir Juni 2024
Pasangan Ilegal Diamankan, Mixer Disita! Pemilik Penginapan dan Tempat Hiburan Malam Dipanggil
Sepekan Pemulangan Jemaah, Lebih 50% Penerbangan Garuda Alami Keterlambatan
Peringati HUT Ke-78 Bhayangkara, Pemkab Solsel dan Polres Bersinergi
OJK Sumbar-Pemko Padang Siap Bersinergi, Kembangkan UMKM dan Lindungi Masyarakat dari Kejahatan Jasa Keuangan
Satpol PP Padang Amankan Timbangan Besi Milik Pengepul Barang Bekas di Bypass

Berita Terkait

Selasa, 2 Juli 2024 - 14:27 WIB

Sepekan Pemulangan Jemaah, Lebih 50% Penerbangan Garuda Alami Keterlambatan

Senin, 24 Juni 2024 - 12:30 WIB

Gubernur Mahyeldi Sambut Kepulangan Jemaah Haji Kloter Pertama

Senin, 24 Juni 2024 - 11:41 WIB

Jemaah Haji Kloter I Haji Sumbar Mendarat Selamat di BIM

Minggu, 23 Juni 2024 - 17:57 WIB

Imbau Jemaah Patuhi Jadwal Kepulangan, Kadaker Makkah: Tawaf Wada Sehari Sebelum Pulang

Sabtu, 22 Juni 2024 - 02:07 WIB

Perdana, Jemaah Haji Kloter 1 Embarkasi Surabaya Terbang ke Tanah Air

Jumat, 21 Juni 2024 - 19:35 WIB

Jemaah Gelombang I Mulai Dipulangkan ke Tanah Air

Jumat, 21 Juni 2024 - 15:13 WIB

Jangan Bawa Zamzam di Koper Bagasi Berisiko Kena Denda

Kamis, 20 Juni 2024 - 09:49 WIB

Indonesia Dapat 221 Ribu Kuota Haji 1446 H/2025 M

Berita Terbaru

Pj. Wali Kota Pariaman, Roberia menyerahkan secara sombolis bantuan bola kaki kepada 6 SSB di halaman Balaikota, Selasa (2/7/2024). (Foto: Diskominfo Kota Pariaman)

Olahraga

Liga SSB Semarakkan HUT Ke-22 Kota Pariaman

Rabu, 3 Jul 2024 - 10:55 WIB