Gubernur Sumbar Ajak Pelajar Pasaman Raih Cita-cita Bangsa

Penulis -

Jumat, 5 Januari 2024 - 10:35 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pasaman, Javanusa—Gubernur Sumatera Barat (Sumbar), Mahyeldi Ansharullah, mengajak pelajar di Kabupaten Pasaman untuk meraih cita-cita bangsa.

Hal itu disampaikan Gubernur saat berkunjung ke sejumlah Sekolah Menengah Atas (SMA) dan Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) di Bumi Saiyo, Kamis (4/1/2024).

Dalam kunjungannya, Gubernur Mahyeldi mengingatkan kembali bahwa Sumbar dikenal sebagai daerah yang melahirkan banyak tokoh-tokoh bangsa. Bahkan, 50 persen lebih dari pendiri bangsa berasal dari Sumbar.

“Ananda sekalian adalah harapan untuk melanjutkan tradisi Sumbar sebagai daerah pencetak tokoh bangsa itu. Ananda sekalian harus mempertegas fakta bahwa Sumbar adalah daerah yang signifikan dalam menentukan arah bangsa,” ucap Gubernur di hadapan ratusan pelajar SMA N 1 Bonjol.

Gubernur Mahyeldi juga menekankan pentingnya memajukan pendidikan di Pasaman. Menurutnya, pendidikan merupakan tonggak utama dalam memacu pembangunan di kabupaten tersebut.

“Pendidikan yang baik akan menghasilkan generasi muda yang cerdas, kompeten, dan berdaya saing. Generasi muda inilah yang akan menjadi motor penggerak pembangunan Pasaman di masa depan,” kata Gubernur.

Khusus bagi pelajar SMK, Gubernur Mahyeldi menekankan bahwa SMK merupakan lembaga pendidikan yang memang fokus mencetak calon pekerja berkompeten dan wirausahawan yang mumpuni.

“Ananda sekalian yang bersekolah di SMK memiliki potensi cerah untuk bekerja di tempat yang bagus, dan juga menerima salary yang bagus. Sebab, perkembangan dunia kerja saat ini bergerak ke arah itu,” ujar Gubernur.

Pemprov Sumbar, lanjut Gubernur, terus berusaha membangun kerja sama dengan perusahaan dalam dan luar negeri, untuk memfasilitasi lulusan SMK untuk bekerja.

Selain memberikan arahan dan motivasi, Gubernur Mahyeldi juga menyerahkan bantuan sarana dan prasarana pendidikan kepada sejumlah SMA dan SMK di Pasaman.

Turut serta mendampingi Gubernur dalam kunjungan kerja di Kabupaten Pasaman; Kepala Bappeda Sumbar, Medi Iswandi; Kalaksa BPBD Sumbar, Rudy Rinaldi; Kepala Dinkes, Lila Yanwar; Kepala Dishut, Yozawardi; Kepala Disdik, Barlius.

Baca Juga :  Siswa SDIT Maarif Bela Timnas di Turnamen Sepak Bola Pelajar Internasional

Kepala Dinas BMCKTR, Erasukma Munaf; Kepala Biro Adpim, Mursalim; serta sejumlah pejabat eselon III di lingkup Pemprov Sumbar dari Dinsos, Dinkes, Dinas Pangan, Dinkop UMKM, BPBD, Disdik, dan Dishut Sumbar. (*/rls)

Berita Terkait

Catin di Lubeg Dibekali Bimbingan Perkawinan dan Pencegahan Stunting
Sutan Riska Kukuhkan Penyesuaian Masa Jabatan 52 Wali Nagari
IPH Padang Panjang Berfluktuasi Rendah di Akhir Juni 2024
Pasangan Ilegal Diamankan, Mixer Disita! Pemilik Penginapan dan Tempat Hiburan Malam Dipanggil
Sepekan Pemulangan Jemaah, Lebih 50% Penerbangan Garuda Alami Keterlambatan
Peringati HUT Ke-78 Bhayangkara, Pemkab Solsel dan Polres Bersinergi
OJK Sumbar-Pemko Padang Siap Bersinergi, Kembangkan UMKM dan Lindungi Masyarakat dari Kejahatan Jasa Keuangan
Satpol PP Padang Amankan Timbangan Besi Milik Pengepul Barang Bekas di Bypass

Berita Terkait

Selasa, 2 Juli 2024 - 14:27 WIB

Sepekan Pemulangan Jemaah, Lebih 50% Penerbangan Garuda Alami Keterlambatan

Senin, 24 Juni 2024 - 12:30 WIB

Gubernur Mahyeldi Sambut Kepulangan Jemaah Haji Kloter Pertama

Senin, 24 Juni 2024 - 11:41 WIB

Jemaah Haji Kloter I Haji Sumbar Mendarat Selamat di BIM

Minggu, 23 Juni 2024 - 17:57 WIB

Imbau Jemaah Patuhi Jadwal Kepulangan, Kadaker Makkah: Tawaf Wada Sehari Sebelum Pulang

Sabtu, 22 Juni 2024 - 02:07 WIB

Perdana, Jemaah Haji Kloter 1 Embarkasi Surabaya Terbang ke Tanah Air

Jumat, 21 Juni 2024 - 19:35 WIB

Jemaah Gelombang I Mulai Dipulangkan ke Tanah Air

Jumat, 21 Juni 2024 - 15:13 WIB

Jangan Bawa Zamzam di Koper Bagasi Berisiko Kena Denda

Kamis, 20 Juni 2024 - 09:49 WIB

Indonesia Dapat 221 Ribu Kuota Haji 1446 H/2025 M

Berita Terbaru

Pj. Wali Kota Pariaman, Roberia menyerahkan secara sombolis bantuan bola kaki kepada 6 SSB di halaman Balaikota, Selasa (2/7/2024). (Foto: Diskominfo Kota Pariaman)

Olahraga

Liga SSB Semarakkan HUT Ke-22 Kota Pariaman

Rabu, 3 Jul 2024 - 10:55 WIB