MTQ Ke-41 Lubeg Ditabuh, Pj. Wako: Implementasikan Al Quran dalam Kehidupan Sehari-hari

Penulis -

Minggu, 9 Juni 2024 - 14:06 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pj Wako Padang Andree Algamar memukul bedug tanda dibukanya MTQ ke-41 Kecamatan Lubeg, Minggu (9/6/2024). (Foto: Prokopim Padang)

Pj Wako Padang Andree Algamar memukul bedug tanda dibukanya MTQ ke-41 Kecamatan Lubeg, Minggu (9/6/2024). (Foto: Prokopim Padang)

Padang, Javanusa—Pj. Wali Kota Padang Andree Harmadi Algamar membuka Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) ke-41 Tingkat Kecamatan Lubuk Begalung, di halaman Gedung Balai Basuo Kecamatan Lubuk Begalung, Minggu (9/6/2024).

Pembukaan lomba MTQ ini ditandai dengan pemukulan bedug, pemotongan tumpeng serta penyerahan piala bergilir oleh Pj. Wali Kota Padang kepada Camat Lubuk Begalung Nofiandi Amir.

Dalam sambutannya, Andree Harmadi Algamar mengajak seluruh peserta dan tamu yang hadir. Terutama generasi muda untuk mengambil manfaat dari pelaksanaan lomba MTQ ini. Dengan mengimplementasikan isi kandungan Al Quran dalam kehidupan sehari-hari.

“Kami berharap, melalui lomba ini generasi muda tidak hanya sekedar membaca dan memahami ayat suci Al Quran. Tetapi diimplementasikan dalam kehidupan sehari-hari. Seperti menjauhkan generasi muda dari permainan game yang merusak, atau perbuatan negatif lainnya,” ucap Andree.

Baca Juga: Camat Andi Amir Gelorakan Semangat Babaliak Ka Surau

Sementara itu, Camat Lubuk Begalung Nofiandi Amir menyampaikan MTQ ini berlangsung dari 9-11 Juni 2024.

Peserta yang mengikuti lomba ini sebanyak 374 Qori-Qoriah, dari 15 kelurahan se-Kecamatan Lubuk Begalung.

“Ada lima cabang yang kami perlombakan dalam MTQ ini. Yakni cabang tilawah, hifzil Quran, tartil quran, fahmil Quran, dan Musabaqah Syarhil Quran (MSQ). Lomba ini mengusung tema, Merajut Generasi Qurani, Berilmu dan Beramal, Ilmiah,” sebutnya.

Pembukaan MTQ ini ditutup dengan penandatangan kesepakatan bersama antar pemangku kepentingan di Kecamatan Lubuk Begalung tentang Ketahanan Keluarga Babaliak Ka Surau dan Implementasi ABS-SBK.

Turut hadir Anggota DPRD Kota Padang Elly Thrisyanti, Kakan Kemenag Edy Oktafiandi. Kadis Kominfo Bobby Firman, Kabag Kesra Jasman, Ketua Koni Kota Padang Yusra Syarif.

Ketua Forum UMKM Kota Padang Dean Asli Chaidir, Camat se-Kota Padang, dan unsur Forkopimca Kecamatan Lubuk Begalung. (*/jn01)

Baca Juga :  HUT KORPRI Ke-52, Pemko Pariaman Gelar Aksi Donor Darah

Berita Terkait

Catin di Lubeg Dibekali Bimbingan Perkawinan dan Pencegahan Stunting
Sutan Riska Kukuhkan Penyesuaian Masa Jabatan 52 Wali Nagari
IPH Padang Panjang Berfluktuasi Rendah di Akhir Juni 2024
Pasangan Ilegal Diamankan, Mixer Disita! Pemilik Penginapan dan Tempat Hiburan Malam Dipanggil
Sepekan Pemulangan Jemaah, Lebih 50% Penerbangan Garuda Alami Keterlambatan
Peringati HUT Ke-78 Bhayangkara, Pemkab Solsel dan Polres Bersinergi
OJK Sumbar-Pemko Padang Siap Bersinergi, Kembangkan UMKM dan Lindungi Masyarakat dari Kejahatan Jasa Keuangan
Satpol PP Padang Amankan Timbangan Besi Milik Pengepul Barang Bekas di Bypass

Berita Terkait

Selasa, 2 Juli 2024 - 14:27 WIB

Sepekan Pemulangan Jemaah, Lebih 50% Penerbangan Garuda Alami Keterlambatan

Senin, 24 Juni 2024 - 12:30 WIB

Gubernur Mahyeldi Sambut Kepulangan Jemaah Haji Kloter Pertama

Senin, 24 Juni 2024 - 11:41 WIB

Jemaah Haji Kloter I Haji Sumbar Mendarat Selamat di BIM

Minggu, 23 Juni 2024 - 17:57 WIB

Imbau Jemaah Patuhi Jadwal Kepulangan, Kadaker Makkah: Tawaf Wada Sehari Sebelum Pulang

Sabtu, 22 Juni 2024 - 02:07 WIB

Perdana, Jemaah Haji Kloter 1 Embarkasi Surabaya Terbang ke Tanah Air

Jumat, 21 Juni 2024 - 19:35 WIB

Jemaah Gelombang I Mulai Dipulangkan ke Tanah Air

Jumat, 21 Juni 2024 - 15:13 WIB

Jangan Bawa Zamzam di Koper Bagasi Berisiko Kena Denda

Kamis, 20 Juni 2024 - 09:49 WIB

Indonesia Dapat 221 Ribu Kuota Haji 1446 H/2025 M

Berita Terbaru

Pj. Wali Kota Pariaman, Roberia menyerahkan secara sombolis bantuan bola kaki kepada 6 SSB di halaman Balaikota, Selasa (2/7/2024). (Foto: Diskominfo Kota Pariaman)

Olahraga

Liga SSB Semarakkan HUT Ke-22 Kota Pariaman

Rabu, 3 Jul 2024 - 10:55 WIB