Wawako Ekos Albar Tinjau Air Terjun Sarasah, Potensi Wisata Baru Kota Padang

Penulis -

Kamis, 14 Desember 2023 - 23:53 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Padang, Javanusa—Wakil Wali Kota Padang Ekos Albar bersama rombongan mengunjungi wisata Air Terjun Sarasah yang berada di pedalaman hutan Bukit Sarasah, Desa Koto Baru, Ulu Gadut, Kelurahan Limau Manis Selatan, Kecamatan Pauh, Kamis (14/12/2023).

Dengan berjalan kaki sekitar 2 kilometer, menyusuri hutan dan melintasi sungai, Ekos Albar bersama jajaran sampai di Air Terjun Sarasah yang kondisi alamnya masih sangat asri.

Ekos Albar mengatakan, kunjungannya untuk melihat Air Terjun Sarasah bertujuan untuk menggali potensi Kota Padang terutama dari sektor pariwisata, sekaligus mengeksplor hingga dapat dikenali oleh masyarakat.

“Untuk pengembangan wisata Air Terjun Sarasah ini kita akan coba masukkan ke dalam Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah (RPJPD) dan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Kota Padang, sehingga dapat memudahkan pengelolaan,” ungkap Ekos.

Ekos Albar menilai, bahwa Air Terjun Sarasah sangat bagus, alami, natural, sehingga sangat cocok dijadikan wisata alam. Air Terjun ini bisa dijadikan tempat camping dan bisa menimbulkan multiplier efek bagi Pemerintah Kota Padang dan kesejahteraan masyarakat sekitar.

“Kami berharap kepada Dinas Pariwisata Kota Padang agar dapat menjaga dan mengembangkan wisata Air Terjun ini dengan sebaik-baiknya. Jadikan ini salah satu objek wisata yang bisa dikunjungi oleh masyarakat, karena ini merupakan aset kita,” pungkas Ekos.

Sementara itu, Kepala Dinas Pariwisata Kota Padang Yudi Indra Sani menyebutkan, untuk pengembangan objek wisata Air Terjun Sarasah pihaknya akan berkoordinasi dengan Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis) setempat.

“Kita akan berkoordinasi dengan Pokdarwis setempat untuk membuat master plan pengembangan Air Terjun Sarasah ini, mulai dari pembukaan akses jalan, pembersihan objek wisata hingga penyediaan sarana prasarana untuk menunjang ke tempat wisata tersebut,” ucapnya.

Baca Juga :  Tingkatkan Ekonomi Masyarakat, Pemko Padang Gulirkan Bantuan di Kecamatan Padang Selatan

Hadir mendampingi Wawako Padang, Asisten Perekonomian dan Pembangunan Didi Aryadi, Kepala Bappeda Yenni Yuliza, Kepala Dinas Pertanian Yoice Yuliani, Sekretaris BPBD Kota Padang Robert Chandra, dan Yudi Indra Sani beserta jajaran Dinas Pariwisata. (*/rls)

Berita Terkait

Catin di Lubeg Dibekali Bimbingan Perkawinan dan Pencegahan Stunting
Sutan Riska Kukuhkan Penyesuaian Masa Jabatan 52 Wali Nagari
IPH Padang Panjang Berfluktuasi Rendah di Akhir Juni 2024
Pasangan Ilegal Diamankan, Mixer Disita! Pemilik Penginapan dan Tempat Hiburan Malam Dipanggil
Sepekan Pemulangan Jemaah, Lebih 50% Penerbangan Garuda Alami Keterlambatan
Peringati HUT Ke-78 Bhayangkara, Pemkab Solsel dan Polres Bersinergi
OJK Sumbar-Pemko Padang Siap Bersinergi, Kembangkan UMKM dan Lindungi Masyarakat dari Kejahatan Jasa Keuangan
Satpol PP Padang Amankan Timbangan Besi Milik Pengepul Barang Bekas di Bypass

Berita Terkait

Selasa, 2 Juli 2024 - 14:27 WIB

Sepekan Pemulangan Jemaah, Lebih 50% Penerbangan Garuda Alami Keterlambatan

Senin, 24 Juni 2024 - 12:30 WIB

Gubernur Mahyeldi Sambut Kepulangan Jemaah Haji Kloter Pertama

Senin, 24 Juni 2024 - 11:41 WIB

Jemaah Haji Kloter I Haji Sumbar Mendarat Selamat di BIM

Minggu, 23 Juni 2024 - 17:57 WIB

Imbau Jemaah Patuhi Jadwal Kepulangan, Kadaker Makkah: Tawaf Wada Sehari Sebelum Pulang

Sabtu, 22 Juni 2024 - 02:07 WIB

Perdana, Jemaah Haji Kloter 1 Embarkasi Surabaya Terbang ke Tanah Air

Jumat, 21 Juni 2024 - 19:35 WIB

Jemaah Gelombang I Mulai Dipulangkan ke Tanah Air

Jumat, 21 Juni 2024 - 15:13 WIB

Jangan Bawa Zamzam di Koper Bagasi Berisiko Kena Denda

Kamis, 20 Juni 2024 - 09:49 WIB

Indonesia Dapat 221 Ribu Kuota Haji 1446 H/2025 M

Berita Terbaru

Pj. Wali Kota Pariaman, Roberia menyerahkan secara sombolis bantuan bola kaki kepada 6 SSB di halaman Balaikota, Selasa (2/7/2024). (Foto: Diskominfo Kota Pariaman)

Olahraga

Liga SSB Semarakkan HUT Ke-22 Kota Pariaman

Rabu, 3 Jul 2024 - 10:55 WIB