Debit Air Sungai Naik, 138 Warga Pabalutan Mengungsi

Penulis -

Sabtu, 29 Juni 2024 - 16:32 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bupati Eka Putra mendatangi warganya di pengungsian. (Foto: Prokopim Tanah Datar)

Bupati Eka Putra mendatangi warganya di pengungsian. (Foto: Prokopim Tanah Datar)

Tanah Datar, Javanusa—Hujan lebat yang turun mengguyur Kabupaten Tanah Datar, Jumat (28/6/2024) sejak sore sampai malam hari mengakibatkan debit air sungai Batang Lona naik.

Mendapati kondisi itu, warga Jaho Jorong Pabalutan Nagari Rambatan yang tinggal di sekitar bantaran sungai kembali ke pondok-pondok pengungsian milik mereka yang letaknya jauh dari aliran sungai Batang Lona tersebut.

Bupati Tanah Datar Eka Putra langsung bergerak cepat untuk mengecek kondisi keamanan dan kebutuhan warganya yang ada di pengungsian.

“Alhamdulillah, seluruh warga kami dalam kondisi baik semuanya,” kata Bupati.

Baca Juga: Bupati Eka Putra Buka Lomba Layang-layang Antar Provinsi

Menurut Bupati Eka Putra, warga mengungsi sejak pukul 7 malam. Hal ini karena hujan deras dan naiknya debit air sungai Batang Lona.

“Alhamdulillah, masyarakat sekarang sudah tanggap terhadap bencana dan langsung mengungsi ketika melihat air sungai naik. Ini sangat bagus, masyarakat sudah cerdas. Setelah melihat situasi mereka langsung mengungsi ke tempat yang lebih aman. Ini yang kita inginkan dari masyarakat kita. Jangan tunggu ada peringatan baru mengungsi,” ujarnya.

Bupati juga memastikan ketersediaan logistik bagi warganya yang sedang mengungsi. “Tadi sudah kita cek langsung ke warga, logistik untuk malam ini sudah cukup. Besok kita akan kirimkan bantuan ke sini melalui pak Wali Nagari dan Kepala Jorong,” tegasnya.

Sementara, Wali Nagari Rambatan Irzon menjelaskan warganya yang mengungsi malam ini sebanyak 138 jiwa.

“Pasca bencana galodo pada bulan lalu, warga kami sudah semakin tanggap terhadap keselamatannya masing-masing. Apabila melihat air sungai naik, mereka langsung mengungsi ke tempat ketinggian. Dan mereka juga sudah menyiapkan pondok-pondok untuk tempat mengungsi,” ujarnya. (*/jn04)

Baca Juga :  Putra Jokowi Kaesang Pangerap Resmi Gabung PSI

Berita Terkait

Masjid Raya Sumatera Barat Berganti Nama Jadi Masjid Raya Syekh Ahmad Khatib Al Minangkabawi
Sambut Tahun Baru Islam 1446 H, ASN Diminta Berhijrah Lebih Baik 
Investasi Menggeliat, Padang Sambut Pembangunan Pabrik Minyak Goreng Baru
Padang Siap Gelar Pesta Rakyat di HUT ke-355, Kolaborasi Pemko dan KSMR Janjikan Kemeriahan
Perumda AM Padang Gandeng Kejari Demi Hindari Persoalan Hukum
PKL Nakal di Depan UPI Kembali Ditertibkan Satpol PP Padang
Sosialisasi FKUB, Wujudkan Kota Padang Toleran dan Harmonis
Catin di Lubeg Dibekali Bimbingan Perkawinan dan Pencegahan Stunting

Berita Terkait

Jumat, 5 Juli 2024 - 18:57 WIB

Masjid Raya Sumatera Barat Berganti Nama Jadi Masjid Raya Syekh Ahmad Khatib Al Minangkabawi

Jumat, 5 Juli 2024 - 11:52 WIB

Sambut Tahun Baru Islam 1446 H, ASN Diminta Berhijrah Lebih Baik 

Jumat, 5 Juli 2024 - 11:09 WIB

Investasi Menggeliat, Padang Sambut Pembangunan Pabrik Minyak Goreng Baru

Kamis, 4 Juli 2024 - 10:27 WIB

Perumda AM Padang Gandeng Kejari Demi Hindari Persoalan Hukum

Rabu, 3 Juli 2024 - 22:05 WIB

PKL Nakal di Depan UPI Kembali Ditertibkan Satpol PP Padang

Rabu, 3 Juli 2024 - 12:16 WIB

Sosialisasi FKUB, Wujudkan Kota Padang Toleran dan Harmonis

Rabu, 3 Juli 2024 - 05:32 WIB

Catin di Lubeg Dibekali Bimbingan Perkawinan dan Pencegahan Stunting

Selasa, 2 Juli 2024 - 18:03 WIB

Sutan Riska Kukuhkan Penyesuaian Masa Jabatan 52 Wali Nagari

Berita Terbaru