Bupati Eka Putra: Ajarkan Generasi Penerus Agama, Adat dan Budaya

Penulis -

Senin, 28 Agustus 2023 - 16:51 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pengukuhan Paguyuban Keluarga Jawa Prasetya Eka Sasanti Tanah Datar periode 2023-2028. (Pemkab Tanah Datar)

Pengukuhan Paguyuban Keluarga Jawa Prasetya Eka Sasanti Tanah Datar periode 2023-2028. (Pemkab Tanah Datar)

Tanah Datar, Javanusa—Bupati Tanah Datar Eka Putra mengajak para orang tua untuk terus mengajarkan agama, adat dan kebudayaan kepada anak dan generasi penerus.

“Sesibuk apapun bekerja, berusaha atau mencari nafkah, namun tetap fokus pada pendidikan dan kegiatan keagamaan anak,” ujar Eka Putra.

Begitu juga dengan adat dan kebudayaannya, sehingga kelak akan menjadi generasi yang berkualitas dan berkarakter.

Bupati menyampaikan itu usai mengukuhkan Paguyuban Keluarga Jawa Prasetya Eka Sasanti Tanah Datar periode 2023-2028. Dengan motto, “Guyub Rukun Sak Lawase”, di Gedung Suri Maharajo Dirajo Batusangkar, Minggu (27/8/2023).

Pada kesempatan itu, bupati juga menyampaikan ucapan selamat dan terkhusus kepada ketua yang terpilih.

“Khusus kepada Pak Purwanto l, saya ucapkan selamat yang terpilih sebagai ketua umum. Semoga amanah dan bisa merangkul semua. Selaku bupati dan secara pribadi saya akan selalu mendukung paguyuban tersebut,” ucap bupati.

Ketua Umum Purwanto menyampaikan ucapan terima kasih kepada Bupati Eka Putra yang telah mengukuhkan paguyuban Prasetya Eka Sasanti Tanah Datar tersebut.

Ia menyebut, paguyuban ini berdiri pada 16 Desember 1986 dengan nama Paguyuban Prasetya Eka Sasanti.

Ia menjelaskan, Prasetya Eka Sasanti memiliki makna satu janji untuk mewujudkan cita-cita bersama. Apa itu guyub rukun sak lawase yang artinya bersatu damai selamanya.

“Sebahagian besar warga paguyuban kita adalah pedagang atau berjualan terutama pedagang bakso, dan kegiatan kita juga berkaitan langsung dengan program unggulan Pemda yaitu penyediaan lapangan kerja dan satu nagari satu iven,” ucapnya.

Turut hadir saat pengukuhan tersebut anggota DPRD Sumbar Hendra Irwan Rahim, Bupati periode 2005-2015 M. Shadiq Pasadogoe, bupati sisa masa jabatan 2021 Zuldafri Darma, Ketua DPRD Tanah Datar Roni Mulyadi Dt. Bungsu, Forkopimda, kepala OPD dan camat. (*/jn04)

Baca Juga :  Ribuan Spanduk, Reklame, Iklan Ditertibkan Satpol PP

Berita Terkait

Masjid Raya Sumatera Barat Berganti Nama Jadi Masjid Raya Syekh Ahmad Khatib Al Minangkabawi
Sambut Tahun Baru Islam 1446 H, ASN Diminta Berhijrah Lebih Baik 
Investasi Menggeliat, Padang Sambut Pembangunan Pabrik Minyak Goreng Baru
Padang Siap Gelar Pesta Rakyat di HUT ke-355, Kolaborasi Pemko dan KSMR Janjikan Kemeriahan
Perumda AM Padang Gandeng Kejari Demi Hindari Persoalan Hukum
PKL Nakal di Depan UPI Kembali Ditertibkan Satpol PP Padang
Sosialisasi FKUB, Wujudkan Kota Padang Toleran dan Harmonis
Catin di Lubeg Dibekali Bimbingan Perkawinan dan Pencegahan Stunting

Berita Terkait

Jumat, 5 Juli 2024 - 18:57 WIB

Masjid Raya Sumatera Barat Berganti Nama Jadi Masjid Raya Syekh Ahmad Khatib Al Minangkabawi

Jumat, 5 Juli 2024 - 11:52 WIB

Sambut Tahun Baru Islam 1446 H, ASN Diminta Berhijrah Lebih Baik 

Jumat, 5 Juli 2024 - 11:09 WIB

Investasi Menggeliat, Padang Sambut Pembangunan Pabrik Minyak Goreng Baru

Kamis, 4 Juli 2024 - 10:27 WIB

Perumda AM Padang Gandeng Kejari Demi Hindari Persoalan Hukum

Rabu, 3 Juli 2024 - 22:05 WIB

PKL Nakal di Depan UPI Kembali Ditertibkan Satpol PP Padang

Rabu, 3 Juli 2024 - 12:16 WIB

Sosialisasi FKUB, Wujudkan Kota Padang Toleran dan Harmonis

Rabu, 3 Juli 2024 - 05:32 WIB

Catin di Lubeg Dibekali Bimbingan Perkawinan dan Pencegahan Stunting

Selasa, 2 Juli 2024 - 18:03 WIB

Sutan Riska Kukuhkan Penyesuaian Masa Jabatan 52 Wali Nagari

Berita Terbaru