Gubernur Mahyeldi Apresiasi Kinerja Insan Transportasi Sumbar

Penulis -

Senin, 18 September 2023 - 23:11 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Gubernur Sumbar Mahyeldi Ansharullah memimpin upacara peringatan Harhubnas 2023 Tingkat Sumbar di halaman Kantor Gubernur Sumbar, Senin (18/9/2023). (adpsb)

Gubernur Sumbar Mahyeldi Ansharullah memimpin upacara peringatan Harhubnas 2023 Tingkat Sumbar di halaman Kantor Gubernur Sumbar, Senin (18/9/2023). (adpsb)

Padang, Javanusa—Gubernur Sumbar Mahyeldi Ansharullah mengapresiasi kinerja insan transportasi Sumbar yang telah bekerja keras untuk memaksimalkan keamanan dan kelancaran pelayanan transportasi.

Apresiasi itu disampaikan Mahyeldi saat memimpin upacara Peringatan Hari Perhubungan Nasional (Harhubnas) Tahun 2023 Tingkat Provinsi Sumbar di halaman Kantor Gubernur, Senin (18/9/2023).

“Kita harus senantiasa bergerak maju dalam pelayanan sektor transportasi dengan kreativitas dan inovasi, serta berupaya mengatasi berbagai persoalan sektor transportasi di daerah,” kata Mahyeldi.

Gubernur juga mengapresiasi penerapan sistem one way atau jalur satu arah untuk mengatasi kemacetan pada jalur Padang-Bukittinggi dan sebaliknya selama masa libur Lebaran kemarin. Menurutnya, penerapan sistem tersebut sangat membantu masyarakat.

“Alhamdulillah, kita dapat mewujudkan keselamatan, ketertiban, dan kelancaran lalu lintas di Sumbar selama masa libur lebaran. Ini semua tentu berkat koordinasi dan kolaborasi yang baik antara berbagai pihak,” kata Mahyeldi.

Selain itu, Gubernur juga menyampaikan beberapa hal yang patut dibenahi di sektor pelayanan transportasi publik di Sumbar, seperti terkait pemanfaatan aset yang belum maksimal serta integrasi moda transportasi untuk pemenuhan kebutuhan masyarakat.

“Seperti terminal Anak Air yang belum maksimal pemanfaatannya, serta terkait integrasi moda transportasi publik yang juga belum maksimal,” ungkap Mahyeldi.

Di akhir sambutannya, Gubernur Mahyeldi menyampaikan ucapan terima kasih sebesar-besarnya kepada seluruh insan transportasi Sumbar yang telah bekerja keras untuk memaksimalkan keamanan dan kelancaran pelayanan transportasi.

“Mari kita terus berkarya dan berinovasi untuk mewujudkan transportasi yang aman, tertib, dan lancar,” ajaknya. (*/adpsb)

Baca Juga :  Wako Hendri Septa Apresiasi Opel Cup 1 2024

Berita Terkait

Masjid Raya Sumatera Barat Berganti Nama Jadi Masjid Raya Syekh Ahmad Khatib Al Minangkabawi
Sambut Tahun Baru Islam 1446 H, ASN Diminta Berhijrah Lebih Baik 
Investasi Menggeliat, Padang Sambut Pembangunan Pabrik Minyak Goreng Baru
Padang Siap Gelar Pesta Rakyat di HUT ke-355, Kolaborasi Pemko dan KSMR Janjikan Kemeriahan
Perumda AM Padang Gandeng Kejari Demi Hindari Persoalan Hukum
PKL Nakal di Depan UPI Kembali Ditertibkan Satpol PP Padang
Sosialisasi FKUB, Wujudkan Kota Padang Toleran dan Harmonis
Catin di Lubeg Dibekali Bimbingan Perkawinan dan Pencegahan Stunting

Berita Terkait

Jumat, 5 Juli 2024 - 18:57 WIB

Masjid Raya Sumatera Barat Berganti Nama Jadi Masjid Raya Syekh Ahmad Khatib Al Minangkabawi

Jumat, 5 Juli 2024 - 11:52 WIB

Sambut Tahun Baru Islam 1446 H, ASN Diminta Berhijrah Lebih Baik 

Jumat, 5 Juli 2024 - 11:09 WIB

Investasi Menggeliat, Padang Sambut Pembangunan Pabrik Minyak Goreng Baru

Kamis, 4 Juli 2024 - 10:27 WIB

Perumda AM Padang Gandeng Kejari Demi Hindari Persoalan Hukum

Rabu, 3 Juli 2024 - 22:05 WIB

PKL Nakal di Depan UPI Kembali Ditertibkan Satpol PP Padang

Rabu, 3 Juli 2024 - 12:16 WIB

Sosialisasi FKUB, Wujudkan Kota Padang Toleran dan Harmonis

Rabu, 3 Juli 2024 - 05:32 WIB

Catin di Lubeg Dibekali Bimbingan Perkawinan dan Pencegahan Stunting

Selasa, 2 Juli 2024 - 18:03 WIB

Sutan Riska Kukuhkan Penyesuaian Masa Jabatan 52 Wali Nagari

Berita Terbaru