Kuatkan Peranan Sanggar Senin di Nagari, Solsel Beri Bimtek Manajemen Tata Kelola

Penulis -

Sabtu, 16 September 2023 - 13:28 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Dinas Parbudpora Solsel menggelar Pembinaan dan Pelatihan dalam Pengelolaan Komunitas/Sanggar Seni di Aula BPKD Solok Selatan, Jumat (15/9/2023). (Humas Pemkab Solsel)

Dinas Parbudpora Solsel menggelar Pembinaan dan Pelatihan dalam Pengelolaan Komunitas/Sanggar Seni di Aula BPKD Solok Selatan, Jumat (15/9/2023). (Humas Pemkab Solsel)

Solsel, Javanusa—Dalam rangka meningkatkan dan menguatkan peranan komunitas/sanggar seni di setiap nagari, Dinas Pariwisata, Kebudayaan, Kepemudaan dan Olahraga (Parbudpora) Solok Selatan menggelar Pembinaan dan Pelatihan dalam Pengelolaan Komunitas/Sanggar Seni di Aula BPKD Solok Selatan, Jumat (15/9/2023).

Kepala Dinas Parbudpora Solok Selatan, Pamil Ruskamdani menjelaskan seni tidak bisa diukur dari bentuk baik atau buruknya, karena seni memiliki nilai-nilai yang kolektif.

Sehingga momen yang tepat untuk meningkatkan kompetensi kesenian tradisional itu adalah dengan meningkatkan manajemen tata kelola sanggar seni.

“Apalagi di Solok Selatan dalam hal pemajuan pariwisata dan kebudayaan lebih dapat diunggulkan dengan wisata iven dibandingkan destinasi wisata. Jadi ini tentunya menjadi momentum yang tepat untuk memaksimalkan kesenian tradisional kita melalui tata kelola sanggar seni ini secara baik,” katanya.

Pamil Ruskamdani juga menjelaskan, kesiapan sanggar seni dalam sebuah pertunjukan juga selalu menjadi masalah terkait kesiapan yang kurang maksimal.

Hal ini juga dikarenakan komunitas/sanggar seni hanya memiliki kesiapan di saat adanya pertunjukan saja, sehingga pertunjukan pun tidak maksimal.

Sehingga ke depannya diharapkan kebiasaan seperti itu dapat dihindarkan. Dan untuk mewujudkan kesenian tradisional tetap bernilai dan berperan di setiap nagari.

Makanya diperlukan manajemen tata kelola sanggar seni yang baik dan optimal agar masing-masing sanggar seni tersebut memiliki identitas yang kuat.

“Di tengah keterbatasan itu kita harus berkarya. Jangan tampil menunggu momen dan tampil di kalangan komunitas saja,” tuturnya

“Dan kita juga harus berperan dan memiliki identitas agar kesenian tradisional di Solsel ini bernilai dan kuat. Terpenting itu bagaimana kita harus mengelola sanggar seni kita dengan sebaik mungkin,” jelasnya. (*/jn08)

Baca Juga :  Rekrutmen Kopi Kenangan, Posisi Barista, Penempatan Salatiga dan Solo

Berita Terkait

Masjid Raya Sumatera Barat Berganti Nama Jadi Masjid Raya Syekh Ahmad Khatib Al Minangkabawi
Sambut Tahun Baru Islam 1446 H, ASN Diminta Berhijrah Lebih Baik 
Investasi Menggeliat, Padang Sambut Pembangunan Pabrik Minyak Goreng Baru
Padang Siap Gelar Pesta Rakyat di HUT ke-355, Kolaborasi Pemko dan KSMR Janjikan Kemeriahan
Perumda AM Padang Gandeng Kejari Demi Hindari Persoalan Hukum
PKL Nakal di Depan UPI Kembali Ditertibkan Satpol PP Padang
Sosialisasi FKUB, Wujudkan Kota Padang Toleran dan Harmonis
Catin di Lubeg Dibekali Bimbingan Perkawinan dan Pencegahan Stunting

Berita Terkait

Jumat, 5 Juli 2024 - 18:57 WIB

Masjid Raya Sumatera Barat Berganti Nama Jadi Masjid Raya Syekh Ahmad Khatib Al Minangkabawi

Jumat, 5 Juli 2024 - 11:52 WIB

Sambut Tahun Baru Islam 1446 H, ASN Diminta Berhijrah Lebih Baik 

Jumat, 5 Juli 2024 - 11:09 WIB

Investasi Menggeliat, Padang Sambut Pembangunan Pabrik Minyak Goreng Baru

Kamis, 4 Juli 2024 - 10:27 WIB

Perumda AM Padang Gandeng Kejari Demi Hindari Persoalan Hukum

Rabu, 3 Juli 2024 - 22:05 WIB

PKL Nakal di Depan UPI Kembali Ditertibkan Satpol PP Padang

Rabu, 3 Juli 2024 - 12:16 WIB

Sosialisasi FKUB, Wujudkan Kota Padang Toleran dan Harmonis

Rabu, 3 Juli 2024 - 05:32 WIB

Catin di Lubeg Dibekali Bimbingan Perkawinan dan Pencegahan Stunting

Selasa, 2 Juli 2024 - 18:03 WIB

Sutan Riska Kukuhkan Penyesuaian Masa Jabatan 52 Wali Nagari

Berita Terbaru