Festival Baluluak Bajarami, Bupati Eka Putra Ikut Manyabik dan Mairiak

Penulis -

Jumat, 1 Desember 2023 - 23:44 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Tanah Datar, Javanusa—Manyabik dan mairiak padi mewarnai pelaksanaan Program Satu Nagari Satu Event bertajuk Baluluak Bajarami Season 2 Nagari Kumango Kecamatan Sungai Tarab, Kamis (30/11/2023).

Pembukaan festival itu ditandai dengan prosesi manyabik padi (menyabit padi) dilakukan Bupati Tanah Datar Eka Putra bersama petani setempat. Dilanjutkan prosesi mairiak yakni proses pelepasan bulir padi dari batangnya dengan cara manual dan alat yang sederhana.

“Kurang lebih 30 tahun terakhir saya melakukan proses mairiak padi ini. Alhamdulillah, saya masih bisa dan ingat cara melakukannya. Hal seperti inilah salah satu tujuan program ini, yakni mempromosikan adat, budaya dan kesenian setempat kepada masyarakat luas,” ujar Bupati Eka Putra.

Ia juga menyampaikan apresiasi atas pelaksanaan Festival Baluluak Bajarami yang ramai dan semarak dihadiri masyarakat di kampung halaman serta perantau nagari itu.

“Selaku pimpinan daerah saya menyampaikan apresiasi atas kerja keras, kerja sama dan dukungan seluruh masyarakat Nagari Kumango, baik yang ada di ranah ataupun di perantauan sehingga Festival Baluluak Bajarami ini terlaksana dengan baik dan sukses,” ujarnya.

Dikatakan Eka Putra, dalam pelaksanaan Program Satu Nagari Satu Event di samping kembali menampilkan kembali berbagai adat, budaya, kesenian dan kuliner yang telah lama hilang juga menjadi sarana perputaran ekonomi masyarakat melalui stand UMKM.

Baca Juga :  Energi Terkuras, Langsung Tidur Setelah Olahraga Bolehkah?

Berita Terkait

Masjid Raya Sumatera Barat Berganti Nama Jadi Masjid Raya Syekh Ahmad Khatib Al Minangkabawi
Sambut Tahun Baru Islam 1446 H, ASN Diminta Berhijrah Lebih Baik 
Investasi Menggeliat, Padang Sambut Pembangunan Pabrik Minyak Goreng Baru
Padang Siap Gelar Pesta Rakyat di HUT ke-355, Kolaborasi Pemko dan KSMR Janjikan Kemeriahan
Perumda AM Padang Gandeng Kejari Demi Hindari Persoalan Hukum
PKL Nakal di Depan UPI Kembali Ditertibkan Satpol PP Padang
Sosialisasi FKUB, Wujudkan Kota Padang Toleran dan Harmonis
Catin di Lubeg Dibekali Bimbingan Perkawinan dan Pencegahan Stunting

Berita Terkait

Jumat, 5 Juli 2024 - 18:57 WIB

Masjid Raya Sumatera Barat Berganti Nama Jadi Masjid Raya Syekh Ahmad Khatib Al Minangkabawi

Jumat, 5 Juli 2024 - 11:52 WIB

Sambut Tahun Baru Islam 1446 H, ASN Diminta Berhijrah Lebih Baik 

Jumat, 5 Juli 2024 - 11:09 WIB

Investasi Menggeliat, Padang Sambut Pembangunan Pabrik Minyak Goreng Baru

Kamis, 4 Juli 2024 - 10:27 WIB

Perumda AM Padang Gandeng Kejari Demi Hindari Persoalan Hukum

Rabu, 3 Juli 2024 - 22:05 WIB

PKL Nakal di Depan UPI Kembali Ditertibkan Satpol PP Padang

Rabu, 3 Juli 2024 - 12:16 WIB

Sosialisasi FKUB, Wujudkan Kota Padang Toleran dan Harmonis

Rabu, 3 Juli 2024 - 05:32 WIB

Catin di Lubeg Dibekali Bimbingan Perkawinan dan Pencegahan Stunting

Selasa, 2 Juli 2024 - 18:03 WIB

Sutan Riska Kukuhkan Penyesuaian Masa Jabatan 52 Wali Nagari

Berita Terbaru